Ticker

6/recent/ticker-posts

Pertarungan Jelang Konfercab Sudah Mulai Terasa Asyiknya

 

ansor kota pekalongan, ansor kota batik, banser kota batik, rijalul ansor kota pekalongan, rijalul ansor kota batik, ansor barat, ansor selatan, ansor utara, ansor timur, konfercab ansor, konfercab xi kota pekalongan

Ansorkotapekalongan.com - Dinamika Konfercab XI GP Ansor Kota Pekalongan kian Menggelora. Beberapa nama yang menyatakan diri Siap untuk maju sebagai G1-Ansor mulai bermunculan.

Tidak ketinggalan pula, ranting-ranting yang merupakan pemilik penuh kedaulatan dalam menentukan pemimpin, sudah banyak yang memunculkan kader-kadernya untuk ikut dalam kontestasi kali ini.
Semua PAC dan Ranting sudah memiliki kandidat untuk di ajukan.

Hal ini cukup membanggakan, melihat geliat para kader yang berkeinginan untuk berkhidmat melalui GP Ansor. "Dan patut untuk diapresiasi" tutur Nur Sholeh, Ketua PC GP Ansor periode ini.

Banyak yang sudah melakukan silaturahim dan anjangsana ke beberapa ranting dan PAC bahkan hingga ke PW dan PP dalam rangka meminta restu dan dukungan. 

"Beberapa nama sudah datang ke saya, dan minta dukungan serta doa restu, terkait pencalonan dirinya."sambung Sholeh.

Hal ini sah-sah saja dan bagi siapa saja, asalkan tetap dalam koridor PD/PRT organisasi, dan tata tertib konferensi yang nanti akan disepakati. 

"Yang terpenting, mereka harus tau aturan pencalonan Ketua Cabang."Ungkap Lukman H Kamil, Wakil Ketua bidang Organisasi dan Kaderisasi.
"Calon yang mereka usung harus memenuhi syarat yang sudah termaktub dalam PD/PRT. Dan itu harus dipenuhi."

Lukman juga menyatakan, bahwa kader di Kota Pekalongan sudah menumpuk. "Hasil pengkaderan PKL/Susbalan ada sekitar 60 orang, tersebar di 4 PAC. Artinya, masing-masing PAC bisa mengusung calon sendiri."imbuh Lukman."Jadi, Selamat berkompetisi...."

Dengan dinamika yang kian menggelora, Konfercab XI GP Ansor Kota Pekalongan diharapkan mampu melahirkan pemimpin-pemimpin baru yang berintegritas dan mampu membawa organisasi ke arah yang lebih baik. 

Antusiasme para kader yang muncul sebagai calon pemimpin menunjukkan semangat dan dedikasi yang tinggi dalam berkhidmat melalui GP Ansor. Semoga semangat kebersamaan dan ketaatan pada aturan organisasi tetap terjaga, sehingga proses pemilihan ini berjalan dengan lancar dan menghasilkan pemimpin yang mampu mengemban amanah dengan baik. 

Mari kita nantikan bersama hasil dari Konfercab XI ini dengan penuh harapan dan optimisme.
"Dan Jangan lupa, kita nikmati prosesi Konfercab ini dengan riang gembira" tutup Sholeh. "Karena Konfercab itu Asyik."

Posting Komentar

0 Komentar