Ansorkotapekalongan.com - Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Pekalongan bakal gelar Konfercab XI. Konferensi Cabang ini akan berlangsung bulan Agustus tahun ini (2024).
"Mulai Mei 2024, kita sudah ada kegiatan pra Konfercab XI"ungkap Arkan, Ketua Panitia OC Konfercab XI.
"Dan kegiatan pra Konfercab ini akan berlangsung hingga akhir Juli 2024 nanti"
Arkan menjelaskan, ada beberapa kegiatan yang akan digelar sebelum Konfercab XI PC GP Ansor Kota Pekalongan. Diantaranya, Lomba Cipta Logo Konfercab, Akreditasi, Capacity Building, Pelatihan Servis AC, Baksos Masjid dan lain lain.
"Rencananya juga akan ada Ansor Cup, pertandingan Futsal antar Pengurus Ranting se-Kota Pekalongan."imbuh Arkan.
"Melalui Ansor cup ini, Kami ingin seluruh ranting di Kota Pekalongan meningkatkan keakraban dan kerahatannya.Agar tidak serius melulu"
Lomba Cipta logo Konfercab XI sudah diumumkan berbarengan dengan kegiatan Rijalul Ansor di ranting Bumirejo (7/5). Dan dalam waktu dekat, kegiatan yang akan digelar adalah Capacity Building, berupa peningkatan softskill. Kegiatan Softskill yang dipilih adalah Pelatihan Editing Video dan Live Streaming dengan Handphone.
"Update Softskill akan dilaksakan pada tanggal 17 Mei 2024, dibawah kendali departemen Infokom PC GP Ansor Kota Pekalongan."tutur Falahy Sidqi, Sekretaris Panitia SC, yang juga Wakil Ketua bidang Infokom.
"Harapannya, peserta bisa mengedit video kegiatan yang ada di ranting untuk ditampilkan atau diupload di Media Sosial mereka."imbuh Falahy. "Agar bagus dan enak ditonton."
"Oiya, menjelang Pelaksanaan Konfercab XI, kita akan adakan Survey dan Polling Calon Kandidat Ketua GP Ansor Kota Pekalongan. Tunggu saja."tutup Falahy.
0 Komentar