Ansorkotapekalongan.com - Gus Yaqut berkenan menerima baju batik dengan logo Ansor, hasil Produksi UMKM Ansor.
Siapa tidak kenal Batik Pekalongan? Batik sudah menjadi kebanggaan warga kota Pekalongan. Batik juga sudah menjadi sumber ekonomi Kota Pekalongan. Hampir 80% perputaran ekonomi Kota Pekalongan ada di sektor Batik. Baik dari penjualan baju batik, konveksi batik maupun penjualan bahan penunjang Batik seperti Obat batik dan lain lain.
GP Ansor Kota Pekalongan sudah punya lembaga ekonomi sendiri yang bergerak di bidang Batik. Adalah
Essan, Etalase Sahabat Nusantara, lembaga Ansor yang menangani penjualan maupun pesanan Baju Batik, PDH Ansor, PDH Banser dan seragam yang lainnya.
Hal ini disampaikan oleh Ketua GP Ansor Kota Pekalongan, M Nur Sholeh, kepada Ketua Umum GP Ansor, gus Yaqut. Ketika ditemui seusai meresmikan UNI KH Abdurahman Wahid Pekalongan, Gus Yaqut berkenan menerima Baju Batik dengan motif Logo Ansor.
"Baju batik Ansor ini merupakan hasil produksi sahabat-sahabat Ansor dari ranting, yang kita tampung untuk dipasarkan bersama produk yang lain di Essan. Jadi ini semacam rintisan atau UMKM dari Essan." Ungkap M Nur Sholeh kepada Ketum.
Beliau menerima dan berpesan, agar usaha lembaga ekonomi harus senantiasa digalakkan. "Sehingga Ansor akan benar-benar menjadi Organisasi yang Mandiri secara ekonomi." pesan Gus Yaqut.
0 Komentar