Ticker

6/recent/ticker-posts

Gelorakan Semangat Kepemudaan, Ansor Banyurip Alit Gelar Turnamen Ansor Cup 2021

ansor kota pekalongan, ansor kota batik, banser kota batik, rijalul ansor kota pekalongan, rijalul ansor kota batik, ansor barat, ansor selatan, ansor utara, ansor timur


(Pekalongan, 15/12) Pimpinan Ranting GP ANSOR Banyurip Alit, menggelar turnamen bulutangkis ANSOR CUP tahun 2021. Bertempat di GOR Buaran, turnamen ini dilaksanakan mulai tanggal 10 sampai 14 Desember 2021.
Turnamen ini diikuti segenap perwakilan PR GP ANSOR dari wilayah Pekalongan Selatan dan perwakilan PB dari Banyurip. Sahabat M. Fathurrozi selaku ketua PR GP ANSOR Banyurip Alit menerangkan bahwa tujuan kegiatan ini adalah sebagai sarana recruitment anggota dan juga sebagai alternatif kegiatan di GP ANSOR. Ia berharap melalui turnamen ini, pemuda yang memiliki minat terhadap bulu tangkis, nantinya juga bisa bergerak di organisasi ANSOR. “Mudah mudahan semua PB yang ada di Banyurip khususnya dan semua kader kader di Pekalongan Selatan, ketika terlaksana turnamen ini, dari bidang olah raga bulutangkis yang belum ikut keansoran, mudah mudahan mereka bergerak untuk ikut organisasi ANSOR”.
Senada dengan hal itu, ketua PR GP ANSOR buaran juga merasa sangat senang dengan diadakannya turnamen ini. Menurutnya, kegiatan keolahragaan juga diperlukan oleh anggota ANSOR. “Sebenarnya hal hal seperti ini perlu bagi kita sebagai pemuda yang bergelut di GP ANSOR. Karena selama ini kan, yang sering terjadi diranting itu kan seakan monoton keagamaan terus. Padahal hal hal seperti itu sudah dilakukan di mushola mushola” terang Saefurrohman, S.Pd.I selaku ketua PR GP ANSOR Buaran.
Ketua PC GP ANSOR Kota pekalongan M. Nur Sholeh S.Pd.I yang hadir menyaksikan turnamen ini berharap agar kegiatan semacam ini terus digalakkan. “Bagi saya pembangunan jiwa dan raga itu harus seimbang. Jiwa kita bangun melalui kajian kajian keagamaan. Maka raga itu kita bangun melalui olahraga olahraga semacam ini. Ini adalah suatu konsep yang tidak bisa dipisahkan. Bangunlah jiwanya, bangunlah raganya untuk Indonesia” Terang M. Nur Sholeh. Ia sangat mendukung kegiatan semacam ini dan berencana akan melanjutkan ke tingkat kota dan provinsi.
Tampil sebagai juara turnamen ANSOR CUP tahun ini adalah perwakilan dari PR GP ANSOR Buaran yang diwakili oleh Sahabat Mustofa berpasangan dengan Sahabat Azizi. Disusul juara kedua dari PR GP ANSOR Banyurip alit yang diwakili Sahabat Saiful hadi dan Wildan. Juara ketiga di tempati perwakilan PR GP Ansor Jenggot yang diwakili sahabat Ahmad Shodiq dan Junaidillah.
Reporter : MR.
Kameramen : AK.

Posting Komentar

0 Komentar