Ticker

6/recent/ticker-posts

Satkorcab Banser Kota Pekalongan Gelar Khataman Qur'an Selama Ramadhan

ansor kota pekalongan, ansor kota batik, banser kota batik, rijalul ansor kota pekalongan, rijalul ansor kota batik, ansor barat, ansor selatan, ansor utara, ansor timur


Dalam rangka riyadhoh kebanseran dan mengenang perjuangan pendiri Ansor - Banser, Satuan Koordinasi Cabang Banser Kota Pekalongan gelar Khataman Qur'an selama bulan Rmadhan.

Menurut Kasatkorcab Banser Kota Pekalongan, Sahabat Zaenal Abidin, acara khataman ini akan di gelar di 4 Satkoryon.
"Acara Khataman di wilayah Satuan Koordinasi Rayon (Satkoryon) Pekalongan Timur ini, merupakan yang pertama dari rencana di 4 Satkoryon yang lain." Ungkap ndan Bidin, sapaan akrabnya.
"Alhamdulillah acara ini dapat dihadiri oleh pengurus PC GP Ansor Kota Pekalongan, Satkoryon maupun satkorkel se-Kota Pekalongan. Kegiatan ini kita adakan untuk mengenang perjuangan para pendahulu kita, di Jam'iyah Nahdlatul Ulama maupun di Ansor maupun Banser." imbuhnya
Khataman Qur'an perdana dilaksanakan pada Jumat malam sabtu (16/4) di Musholla Asy Syafi'iyah Gamer.
Dalam sambutannya, sahabat Nur Sholeh selaku Ketua PC GP Ansor Kota Pekalongan mengatakan, "Program ini sangat bagus sekali, terutama untuk mendoakan para pendahulu kita, Khususon para pengurus NU Pekalongan maupun sahabat Ansor - Banser yang telah mendahului kita."
"Selain itu, kegiatan ini juga merupakan penguatan pribadi bagi kita, sekaligus Riyadhoh Kebanseran menuju yang lebih baik lagi" imbuh kang Sholeh. (AB)

Posting Komentar

0 Komentar